Bekasi // Bina TV,-
Rekapitulasi suara di kabupaten Bekasi telah usai, adapun hasil dari rekapitulasi suara tersebut KUPD kabupaten Bekasi telah menetapkan sebanyak 55 Caleg yang bertarung di Pemilu 2024 lalu potensial mendapatkan kursi DPRD Kabupaten Bekasi.
KPU Kabupaten Bekasi sebelumnya telah menyelesaikan rekapitulasi penghitungan suara DPRD Kabupaten Bekasi mulai dari tingkat TPS hingga kecamatan bersama Saksi dari seluruh partai dan telah melaksanakan rapat pleno terbuka di kecamatan masing-masing.
“Dari 23 kecamatan hasil rekapitulasi tingkat Kabupaten Bekasi sudah diselesaikan,” ungkap Ketua KPU Kabupaten Bekasi Ali Rido, Senin (18/3/2024) malam.
KPU Kabupaten Bekasi selanjutnya akan menggelar rapat penetapan hasil Pemilu 2024. Terdapat 55 kursi DPRD yang bakal diperebutkan para caleg di tujuh daerah pemilihan (Dapil) Kabupaten Bekasi.
“Saksi peserta Pemilu sudah bisa menerima hasil-hasilnya, kami akan melakukan rapat pleno penetapan kursi dan caleg terpilih, masih menunggu,” pungkas Ali Rido.
Untuk sementara, Partai Golkar meraih kursi terbanyak, yakni 10 kursi, disusul Gerindra 8 kursi, PDIP 8 kursi, PKB 7 kursi, PKS 7 kursi, Demokrat 4 kursi, Nasdem 3 kursi, PAN 3 kursi, PPP 2 kursi, Buruh 2 kursi dan PBB 1 kursi.
Adapun daftar 55 anggota Calon legislatif peraih kursi DPRD kabupaten Bekasi berikut nama dan Partainya
Anggota DPRD Kab – Bekasi, Periode 2024 2029.
Bekasi 1 :
1. PKB, Hasan Basri.
2. Gerindra, H. Bodin.
3. Gerindra, Ahmad Saefuddin.
4. PDIP, Usup Supriatna.
5. Golkar, Bosih Awalludin.
6. Golkar, H. Agung Suganda.
7. Buruh, Surohman.
8. PKS, Yusuf Fathullah Fajri.
9. PPP, Sarif Marhaendi.
Bekasi 2 :
1. PKB, Ombi Hari Wibowo.
2. Gerindra, Iwan Setiawan.
3. PDIP, Jiovanno Nahampun.
4. Golkar, Ahmad bin Olim.
5. Golkar, Adelia P. Kardin.
6. Nasdem, Budi Yanto.
7. PKS, Budi M. Mustafa.
8. PBB, Iin Farihin.
Bekasi 3
1. PKS, H. Nuryasin.
2. Gerindra, Helmi.
3. Golkar, Marico.
4. PDIP, Soleman.
5. PAN, Jamil.
6. PPP, Hj. Nunung.
7. PKB, Ahmad Faisal.
8. Demokrat, Matam.
Bekasi 4 :
1. PKB, M. Dendy Aprijal.
2. Gerindra, Darissalam.
3. PDIP, Dr. Subagiyo.
4. Golkar, Muhtada Sobirin.
5. Nasdem, Mustakim.
6. PKS, Hj. Puji Lestari.
7. PAN, Karsih.
Bekasi 5 :
1. PKB, Ibnu Hajar.
2. Gerindra, Teten Kamaludin.
3. PDIP, Napsin G.
4. Golkar, Ade Sukron.
5. Nasdem, Marjaya Sargan.
6. PKS, Ani Rukmini.
7. Demokrat, Angganita.
Bekasi 6 :
1. PKB, Jaya Marjaya.
2. Gerindra, Ridwan Arifin.
3. PDIP, Martina Ningsih.
4. Golkar, Novy Yasin.
5. PKS, Ade Jenah F.
6. PAN, Rimulga K.Daeng M
7. Demokrat, Haryanto.
Bekasi 7 :
1. PKB, Boby Agus Ramdan.
2. Gerindra, Aria Dwi Nugraha.
3. PDIP, Nyumarno.
4. PDIP, Ade Kuswara K.
5. Golkar, Rudy Rafly.
6. Golkar, H. Sunandar.
7. Buruh, Ali Nur Hamzah.
8. PKS, Saiful Islam.
9. Demokrat, Mia el Dabo.
Masih di lokasi yang sama, Ali Rido menambahkan pemilihan legislatif (pileg ) tahun ini ada beberapa politisi muda yang ikut bertarung diantaranya Jiovanno Nahampun menjadi salah satu Caleg muda yang berhasil lolos sebagai anggota DPRD Kabupaten Bekasi.
“, Jiovanno Nahampun termasuk politisi muda yang mampu menunjukkan kekuatan anak muda berhasil lolos dari Dapil 2 yang meliputi Kecamatan Cikarang Barat – Cibitung,” ujarnya.
Sementara itu, Jiovanno menyampaikan bahwa, dirinya mengawali karirnya sebagai seorang jurnalis di salah satu harian lokal, untuk kemudian memilih terjun kedunia politik usai didapuk oleh partai PDI Perjuangan besutan Megawati itu.
Jio panggilan akrabnya juga mengatakan Dirinya sebagai aktivis dan aktif di berbagai organisasi kepemudaan salah satunya Ketua Cabor ESport Kabupaten Bekasi.
Partai Moncong putih tempat dirinya bernaung memberikan keleluasaan untuk anak-anak muda berkembang ,” saya dipercaya menjabat sebagai Wakil Ketua Badan Pemenangan Pemilu(Bapilu) PDI PerjuanganKabupaten Bekasi, di Pileg 2024 ini pun ditugaskan sebagai Caleg DPRD Kabupaten Bekasi di Dapil 2,” terangnya.
Atas penugasan Partai yang diberikan pada dirinya berhasil dia jalani dengan baik, terbukti di dapil 2, PDIP berhasil mendapatkan tiket satu kursi di DPRD Kabupaten Bekasi.
Jiovanno Nahampun mengucapkan terima kasih atas dukungan dari masyarakat yang mempercayai anak muda menjadi anggota DPRD Kabupaten Bekasi yang merupakan kerja nyata untuk membangun lingkungan, baik di Cibitung, Cikarang Barat dan Kabupaten Bekasi.
“Tugas saya ke depan semakin berat, mohon doa dan dukungan. Saya ucapkan terima kasih banyak atas dukungan masyarakat dan teman-teman semua yang terkait,” tutup Jio. (HPN)